-->

Aplikasi Android Terbaru Dan Terbaik 2019

    Aplikasi Android Terbaru Dan Terbaik 2019


Saking banyaknya aplikasi di Smartphone Android sekarang ini, dan baru-baru ini ada sesuatu yang baru. Dan di sistem operasi Android pun kamu dapat dengan mudah menemukan jutaan aplikasi yang bisa kamu download dan install melalui Google Play Store. Bingung mau pilih yang mana dulu? Berikut rekomendasi kumpulan aplikasi Android terbaru 2019 yang wajib kamu download. Apa aja?  Simak yuk!
 

Di awal tahun 2019 semakin banyak aplikasi baru yang bermunculan dan menawarkan pengalaman yang seru. Berikut diantaranya:

1. Remote Fingerprint Unclock
Tidak hanya berguna mengamanakan Hp android kamu saja, Aplikasi remote finggerprint ini bisa kamu gunakan untuk sistem lainya. Misalkan untuk membuka passwordPC atau Laptop Windows yang membuat sistem keamanaya berlapis.

2. Mint Browser
Xiaomi juga memiliki aplikasi browser terbaru yang ringan bernama Mint Browser yang memiliki ukuran hanya 10MB saja lho.
Namun jangan anggap remeh, meskipun ukuranya kecil Mint browser memiliki tampilan yang user friendly dan juga kontrol mudah dengan sistemn privasi terjamin.

3. Cover
Buat kamu yang suka menyimpan file-file pribadi, mending kamu coba install aplikasi yang bernama Cover ini deh.Mengapa?
Soalnya Cover merupakan sebuah aplikadi galeri yang secara otomatis akan menyembunyikan segala konten foto dan video kamu dengan alogaritma yang dimilikinya.
Tentunya kamu bisa mengatur password sehingga hanya kamu yang bisa membukanya.

4. Slowly
Di Era komunikasi akan semakin cepat, tapi kamu masih mau punya sahabat pena? tenang saja, aplikasi bernama SLOWLY ini bisa membuat kamu berada di jaman dulu dan serasa berkirim surat dengan sahabat pena kamu .
Di sini kamu bisa bertemu dengan teman yang memiliki interest atau passion yang sama, bahkan dari berbagai belahan negara di Dunia.
Namun saat menggunakan aplikasi SLOWLY ini kamu harus sabar ya, dalam berkirim dan menerima pesan. 

5. MNML screen Recorder
Banyak sekali aplikasi perekam layar Android yang bisa kamu gunakan, tapi sayangnya banyak juga yang mengandung iklan sehingga mengganggu saat kamu gunakan untuk merekam.
Nah aplikasi terbaru bernama MNML Screen Recorder ini bisa kamu gunakan secara gratis dengan user interface yang sederhana namun dengan prndukung fitur yang lengkap.

6. Proton VPN
Untuk Kamu yang sedang butuh layanan VPN dengan kualitas terbaik? Proton VPN bisa  kamu coba khusus untuk mengakses konten yang diblokir aksesnya dari internet.
Aplikasi Android terbaru ini dikembangkan oleh ProtonMail yang terkenal dengan aplikasi email rahasianya.
ProtonVPN sangat recomended banget digunakan oleh kalangan jurnalis, pejabat ataupun khalayak umum untuk memberikan akses internet yang aman dan rahasi.

Nah seru-seru kan aplikasi terbaru android. Buruan download deh!

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel